Kenapa Copy Link Tidak Muncul di Instagram? Sebelumnya saya pernah membuat sebuah artikel tutorial Cara Copy Paste Caption di Instagra...
Kenapa Copy Link Tidak Muncul di Instagram? Sebelumnya saya pernah membuat sebuah artikel tutorial Cara Copy Paste Caption di Instagram. Dalam tutorial tersebut kita diharuskan untuk mengcopy link pada postingan instagram yang ingin kita copas captionnya.
Namun, ternyata ada yang bertanya di kolom komentar kepada saya, kenapa salin copy link url/salin tautan tidak muncul ? Kok Copy url instagram tidak ada?
Awalnya saya juga tidak tahu kenapa bisa begitu. Setelah saya cari-cari penyebabnya, akhirnya saya menemukan jawabannya.
Penyebab url instagram tidak bisa disalin
Postingan foto atau video pada instagram yang tidak bisa di copy atau tidak muncul link url nya itu disebabkan karena pemilik akun tersebut mengkunci atau menggembok akun instagramnya.
Lalu bagaimana agar kita bisa copy paste link URL di akun instagram yang diprivate?
Jawabanya adalah tidak bisa. Tapi...
Tapi kita masih bisa menyalin /copy paste text caption pada postingan instagram tersebut. Caranya adalah dengan membuka instagram di browser yang ada di smartphone kita. Contohnya dengan browser google chrome.
Dengan membuka instagram di browser, kita bisa bebas mencopy paste text caption di instagram tanpa harus menyalin url terlebih dahulu dan tanpa menggunakan aplikasi lain.
Adapun jika kita ingin mendownload foto atau gambar, itu cukup dengan meng'screenshootnya kemudian crop dengan menggunakan aplikasi edit foto atau edit foto bawaan smartphone kita.
Lalu, bagaimana dengan video? Apakah ada cara untuk mendownload video pada akun instagram yang diprivate? Tentu ada, tapi saya tidak bisa memberi tahunya karena ini menyangkut privasi orang lain atau pemilik akun yang diprivate tersebut.
Cara terbaik untuk mendapatkan video yang diposting akun private adalah dengan memintanya secara langsung.
COMMENTS